Wahana Informasi – Sukabumi, Dalam rangka Hari Santri Tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Sukabumi dan Para Kiai Seluruh Sukabumi mengelar upacara di lapang alun-alun Palabuharatu, Sabtu, 21 Oktober 2023.
Dalam kegiatan puncak Peringatan Hari Santri tersebut, dihadiri oleh para santri, guru agama dan para ustadz juga ustadzah.
Setelah acara upacara selesai, acara dilanjutkan dengan karnaval yang mengelilingi kota Palabuharatu. Nampak semua peserta karnaval semua semangat mengikuti meski di bawah terik matahari.
Peserta karnaval budaya Islam mengatakan
“Saya sebagai santri tulen yang sedang mengaji ilmu agama sangat mengapresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Sukabumi dan seluruh guru dan Kiai yang sudah mempelopori acara peringatan hari santri ini, semoga pada tahun depan acaranya dapat lebih meriah lagi” ungkap Deri.
Iring-iringan peserta karnaval di MK meriahkan juga dengan marching band dari perwakilan yayasan pondok pesantren yang hadir.
Acara tersebut berlangsung dibawah pengawalan satuan kepolisian, satpol PP, dan ormas-ormas keagamaan.
Dan setelah acara pawai selesai, semua peserta bubar jalan kembali ke pondok pesantren masing-masing.
Write: AHS