Seorang Perawat Ditipu Sang Pacar Saat Nginap di Hotel Handphone dan Motor Raib

Wahanainformasi.com – Jakarta – Seorang pacar melaporkan kekasihnya ke pihak kepolisian setelah barang-barang pribadinya motor dan ponsel diambil oleh sang pacar.

Pelaku (RA) sudah dikenal korban dan berhubungan sebagai pacar. Bahkan dulu korban sama pelaku pernah bekerja di satu perusahaan yang sama.

“Dan si pelaku resign dari tempat kerjanya yang lama beserta korban, ucap Kanit Resmob Jaksel AKP. Bima Sakti kepada wartawan, Jum’at, 24/10/2025.

Singkat cerita, korban bersama sang pacar menginap disebuah hotel dikawasan Jl. Marga Satwa No. 10 D, Pondok Labu, Cilandak, Jaksel pada 3 September 2025. Dan tidak disangka oleh korban makam itu menjadi petaka terhadap korban.

Pada malam kedua, sekitar pukul 04.00 WIB, ketika korban terlelap, pelaku melihat kesempatan. Melihat kesempatan itu, sang pacar mengambil handphone korban yang tergeletak di meja samping kasur. Tak berhenti disitu, motor yang terparkir diparkiran hotel juga turut diembatnya.

Pencurian itu dapat terungkap berkat cctv hotel yang merekam dengan jelas, bahwa pelakunya adalah pacar sendiri.

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *