wahanainformasi.com – Sukabumi – Sungguh miris satu keluarga di Kampung Cimandeu RT 03/06 Desa Kalaparea, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, karena tak memiliki beras terpaksa mengkonsumsi singkong pemberian tetangga. Selasa ( 13/1/2025 )
Kondisi itu dialami pasangan suami isteri, berinisial TN ( 35 ) dan AP ( 38 ). Dan permasalahan tersebut muncul usai AP, sang kepala keluarga, habis kontrak dengan salah satu perusahaan tempatnya bekerja.
“Sejak habis kontrak kerja, suami saya bekerja sebagai kuli serabutan untuk menopang kebutuhan keluarga, tapi penghasilannya tidak menentu dan jarang pulang karena tak memiliki kendaraan lagi,” ungkapnya.
Diakui TN kondisi keuangan rumah tangganya yang terpuruk itu diperparah dengan adanya piutang yang belum ia lunasi ke bank emok dan koperasi. ” Terkadang untuk menghindari petugas bank emok saya suka sembunyi karena tak punya uang, ” ujar TN.
Untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga, TN pun bekerja sebagai kuli pengrajin layang layang. Sementara sang suami bekerja serabutan dengan penghasilan tidak menentu.
“Suami saat ini bekerja sebagai kuli serabutan dan saya sebagai kuli pengrajin layang-layang, namun harga layangan tidak laku saat ini, hingga saya tidak mempunyai pendapatan lain selain menunggu kiriman dari suami,” ujar ibu yang memiliki balita berusia 1 tahun ini.
Dengan linangan air mata, TN berharap ada yang peduli dan mau membantu meringankan beban keluarganya. Namun, ia juga merasa malu dan takut viral akan nasib yang menimpa keluarga nya.
“Alhamdulillah, hari ini kami masih bisa makan bersama anak-anak berkat pemberian beberapa potong singkong dari tetangga,” pungkasnya.