PT. BSM Bantu Penuh Perbaikan Rusaknya Jembatan Jalan Minajaya,

wahanainformasi.com – Sukabumi – Rusaknya jembatan di jalan kabupaten ruas Cibungur – Minajaya, tepatnya di Kampung Badak Nawing, Desa Buniwangi, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, menuai sorotan warga, dan di unggah di media sosial Facebook.

Setelah di lakukan penelusuran terkait kondisi itu, Kepala UPTD Pekerjaan Umum ( PU ) Wilayah Jampangkulon, Rudi Abe, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, jembatan itu mengalami kerusakan parah akibat banjir pada 5 Desember 2024 lalu. Untuk penangananya pihak Dinas Pekerjaan Umum ( PU ) memasang plat baja sementara di titik kerusakan pada jembatan tersebut.

” Benar pasca bencana banjir 5 Desember 2024 jembatan yang ada di Kampung Badak Nawing mengalami kerusakan. Untuk penanganan sementara kami memasang plat baja pada titik kerusakannya, ” kata Rudi Abe.

Selanjutnya, kondisi kerusakan pada jembatan tersebut mendapat perhatian dari PT. Berkah Semesta Maritim ( BSM ), perusahan yang membangun tambak udang di kawasan Pantai Minajaya.

Adanya perhatian PT. BSM pada kerusakan jembatan tersebut mengingat untuk mencapai ke titik lokasi tambak harus melewati jembatan tersebut.

Pada Maret 2025, PT. BSM atas restu Dinas Pekerjaan Umum ( DPU ) memperbaiki kerusakan jembatan tersebut dengan pemasangan beberapa plat beton. Ukuran plat beton yang dipasang, panjang 180 Senti meter, lebar 70 Senti meter, dan tebal 25 Senti meter dan panjang badan jalan sekitar 7 meter.

Diungkapkan Rudi Abe, pemasangan plat beton pada jembatan tersebut dengan sistim satuan. Hal ini untuk mengantisipasi apabila mengalami kerusakan tidak menyeluruh, dan penanganannya pun bisa dilakukan segera.

” Plat beton yang dipasang pada jembatan tersebut dengan sistem satuan. Ini untuk mengantisipasi apabila mengalami kerusakan dapat segera diperbaiki, ” tambah Rudi Abe.

Terkait dengan adanya kerusakan akibat dilewati kendaraan pengangkut alat berat, Rudi Abe mengatakan bahwa kerusakan tersebut akan segera ditangani oleh pihak PT. BSM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *